31 Jan 2011

Empat Manfaat Utama Buah Pepaya Bagi Kesehatan Tubuh


Bagaimana Buah Pepaya Itu ?
Pepaya adalah buah dengan bentuk  seperti bola  dan bisa memanjang sampai sepanjang 50 cm. Namun yang  biasa  kita temukan di pasar tradisional atau supermarket biasanya rata-rata sekitar 30 cm dan berat sekitar 3 kg. Daging pepaya berwarna warna oranye, kuning atau merah muda. Di dalamnya terdapat  biji bulat terbungkus dalam suatu zat seperti gelatin. Biji Pepaya kalau dimakan memiliki rasa pedas agak pahit. Buah, serta bagian lain dari pohon pepaya, mengandung papain, enzim yang membantu mencerna protein. Enzim ini terutama terkonsentrasi di buah saat mentah. Papain  dapat diekstrak untuk membuat suplemen diet bagi enzim pencernaan dan juga digunakan sebagai bahan dalam permen karet.

Manfaat Buah Pepaya Bagi Kesehatan
Pepaya tidak hanya menawarkan rasa lezat dan warna cerah yang menarik, tetapi merupakan sumber makanan yang kaya nutrisi antioksidan seperti karoten, vitamin C , flavonoid, vitamin B,  asam folat, asam pantotenat, mineral, kalium magnesium, dan serat. Nutrisi anti oksidan tersebut mampu meningkatkan kesehatan sistem kardiovaskular dan juga memberikan perlindungan melawan kanker usus besar. Selain itu, pepaya mengandung enzim papain yang baik bagi  pencernaan.

25 Jan 2011

HUBUNGAN ANTARA GAYUS, HARGA CABAI……DAN NIKMATNYA SENSASI SAMBEL IJO (SAMBAL LADO PADANG)

Mas Gayus

Selama ini di TV acaranya semua tentang Gayus, tidak TV A, TV B, TV C................semuanya Gayus Tambunan. Sampai-sampai iklan ada yang pakai momen Gayus, ada juga lagu tentang Gayus.....bahkan Paman saya namanya juga Gayus, eh bukan, Jayus (ngelantur deh) komplet...Gayus-Gayus kasihan kau, dikenal kok lantaran korupsi. Tidak salah lagi,,, kita semua sudah jadi korbannya Gayus. Lah kok bisa.......lha dimana-mana kita debat tentang Gayus, di pasar, di kantor, di warteg...ngrasani Gayus semua. Padahal ibarat permainan sepakbola kita ini hanya penonton. Merasa paling pinter, bisanya cuma menghujat. Nggak tahu apa sebenarnya yang terjadi. Siapa yang benar, siapa yang salah. Sudahlah daripada bingung nggak usah mikirin hukum. Ibarat pepatah Gajah di pelupuk mata tampak, kuman di seberang lautan tidak nampak......heh...heh...Jangan-jangan anak kita jadi pengen seperti Gayus juga.....

MIE INSTAN…….SEBUAH FENOMENA



Siapa diantara kita yang tidak kenal mie instan. Makanan ini begitu akrab di berbagai kalangan. Mudah mendapatkan, murah dan gampang memasaknya. Cara paling mudah rendam mie instan dengan air panas kurang lebih 3 menit, siap disajikan. Itu cara paling gampang. Makanan ini begitu favorit di kalangan mahasiswa yang indekost, karena murah, gampang didapat dan gampang dimasak dan rasanya juga lezat, tersedia berbagai pilihan rasa…..nagih di lidah.
Mie instan sudah di kenal di Indonesia sejak puluhan tahun yang lalu. Beberapa produsen yang terkenal adalah PT. Indofood Sukses Makmur dan PT. Sayap Mas Utama

24 Jan 2011

MANFAAT SARAPAN PAGI



Menu sarapan pagi yang sehat dapat membantu kita menurunkan berat badan, risiko diabetes dan penyaki jantung dan stroke. Menu sehat tersebut antara lain adalah seral tinggi serat, buah-buahan dan susu tanpa lemak.
Sebuah penelitian menunjukkkan bahwa orang yang sarapan pagi mempunyai tubuh yang lebih langsing dibandingkan mereka yang tidak sarapan pagi. Sebuah penelitian di amerika menunjukkan bahwa akibat tidak sarapan pagi meningkatkan resiko obesitas empat kali lipat.

HIGIENE DAN SANITASI MAKANAN



Higiene dan sanitasi makanan, inilah yang kurang diperhatikan oleh sebagian masyarakat terutama bagi para katering, penyelenggara masakan rumah sakit, asrama, warung makan dan lain sebagainya. Tak heran jika banyak kasus keracunan makanan akibat kurang perhatiannya masyarakat akan higiene dan sanitasi makanan.
Higiene merupakan upaya kesehatan dengan cara memelihara dan melindungi kebersihan individu atau subyeknya. Misalnya cuci tangan untuk melindungi kebersihan tangan, cuci piring untuk melindungi kebersihan piring, mebuang bagian makanan yang rusak untuk melindungi kebutuhan makanan secara keseluruhan.